Back to Search Start Over

Analisis Pembelajaran Berdiferensiasi pada Materi Stastistik di Kelas VI Sekolah Dasar

Authors :
Bayu Kurniawan
Yayuk Sumarni
Siti Fatimah
Budi Murtiyasa
Sumardi Sumardi
Source :
Ideguru, Vol 9, Iss 3 (2024)
Publication Year :
2024
Publisher :
Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga DIY, 2024.

Abstract

Statistik sebagai materi pelajaran dari pelajaran matematika diajarkan sejak dari sekolah dasar. Statistik berperan penting dalam kemajuan suatu bangsa. Peran guru sebagai orang yang mentransfer pengetahuan kepada siswanya harus memperhatikan keragaman yang dimiliki oleh siswanya sehingga mampu menerapkan metode, model, dan strategi yang tepat dalam proses belajar mengajar. Banyak guru yang gagal dalam mengajarkan materi statistik di kelas VI sekolah dasar. Kegagalan ini disebabkan karena guru kurang memperhatikan keberagaman siswanya. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan solusi alternatif bagaimana pembelajaran berdiferensiasi dapat digunakan sebagai salah satu cara untuk mengajarkan pembelajaran materi statistik di kelas VI sekolah dasar. Metode yang dipakai dalam penelitian ini menggunakan analisis statistik deskriptif dan deskriptif kualitatif untuk memberikan gambaran secara menyeluruh mengenai bagaimana proses belajar di kelas dan hasil yang diperoleh dengan pembelajaran berdiferensiasi. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah pembelajaran berdiferensiasi mampu meningkatkan hasil belajar siswa terutama pada materi statistik di sekolah dasar. Hasil ini bisa dilihat dari nilai rata-rata siswa diawal yaitu 47,95 atau dalam kategori sangat rendah meningkat menjadi rata-rata 74,55 atau dalam kategori sedang.

Details

Language :
English, Indonesian
ISSN :
25275712, 27222195, and 26698331
Volume :
9
Issue :
3
Database :
Directory of Open Access Journals
Journal :
Ideguru
Publication Type :
Academic Journal
Accession number :
edsdoj.0e139df827e7404b94e2669833141669
Document Type :
article
Full Text :
https://doi.org/10.51169/ideguru.v9i3.1290