Back to Search Start Over

OPTIMALISASI MANAJEMEN SUMBERDAYA PENDIDIK (USTAD) PONDOK PESANTREN MIFTAHUL ULUM SUREN LEDOKOMBO JEMBER

Authors :
Huda, Hairul
Source :
Al-Ta'dib; Vol. 11 No. 1, Januari-Juni 2018; 1-18
Publication Year :
2018
Publisher :
Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kendari, 2018.

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan mendeskripsikan peran serta manajemen sumber daya pendidik melalui Perencanaan SDM, Rekrukmen, seleksi, orientasi, dan penilaian kinerja. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data di analisis dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data menggunakan trianggulasi. Hasil Penelitian ini mengungkap tentang pengelolaan manajemen sumber daya pendidik mengarah kepada Profesional dan kualitas kelembagaan, dengan indicator; 1. Pengelolaan perencanaan Sumber daya pendidik telah dirancang dan disusun secara sistematis berdasarkan kebutuhan dan musyawarah bersama, 2. Pola rekrutmen dilakukan dengan terbuka dengan melihat tiga sumber yaitu internal, eksternal dan pesantren mitra, 3. Pelaksanaan seleksi dinilai mendekati profesional karena melalui tiga tahap yaitu tes administrasi serta tes wawancara dan tes psikologi, 4. Orientasi tidak dilakukan secara formal, serta memberi pembekalan kepada ustad baru, 5. Penilaian kinerja dilakukan dengan cara pertama, kepala pesantren melihat langsung pembelajaran. Kedua, catatan perilaku ustad. Ketiga, penilaian program ustad berdasarkan musyawarah. Kata Kunci: Manajemen; Sumber daya Pendidik; Pondok Pesantren.

Details

Language :
English
ISSN :
19794908 and 25983873
Database :
OpenAIRE
Journal :
Al-Ta'dib
Accession number :
edsair.iain.kendari..031f7ab6b2edb2cf2273853850e5c677
Full Text :
https://doi.org/10.31332/atdb.v11i1