Back to Search Start Over

Peningkatan Produktivitas Menggunakan The American Productivity Center (APC) Pada PT Arta Boga Cemerlang Palembang

Authors :
Meylinda Mulyati
Source :
SAINTEK : Jurnal Ilmiah Sains dan Teknologi Industri. 2:34-38
Publication Year :
2021
Publisher :
Universitas Katolik Musi Charitas, 2021.

Abstract

PT Arta Boga Cemerlang merupakan distributor tunggal yang mendistribusikan produk dari sejumlah produsen ke seluruh wilayah Indonesia. Dalam menghadapi persaingan antar pelaku bisnis di era globalisasi ini, suatu perusahaan harus didukung oleh strategi dan taktik dalam melakukan tindakan bisnis. Untuk mengetahui tingkat produktivitas PT Arta Boga Cemerlang, maka perlu dilakukan pengukuran produktivitas. Pengukuran produktivitas dilakukan dengan menggunakan metode The American Productivity Center (APC) model. Model APC juga bisa melakukan pengukuran profitabilitas dan indeks perbaikan harga. Data yang diperlukan untuk analisa produktivitas ini diambil dari tahun 2014 sebagai periode dasar sampai tahun 2017. Hasil analisa pengukuran produktivitas yang telah dilakukan menunjukkan bahwa tingkat produktivitas untuk input total PT Arta Boga Cemerlang pada tahun 2017 meningkat sebesar 3,010%.Kata kunci: Analisa Produktivitas, The American Productivity Center (APC) model, Indeks Perbaikan harga, Pengukuran, periode dasar.

Details

ISSN :
25978586 and 25808788
Volume :
2
Database :
OpenAIRE
Journal :
SAINTEK : Jurnal Ilmiah Sains dan Teknologi Industri
Accession number :
edsair.doi.dedup.....0765e28859cc1986ee4e7f431876be94