1. IDENTIFIKASI JENIS DAN KELIMPAHAN GASTROPODA DI PANTAI TELUK SEPANG KOTA BENGKULU
- Author
-
Dewi Purnama, Rizki Slamet, and Bertoka Fajar Sp Negara
- Subjects
Fishery ,Strombus ,Geography ,biology ,Strombidae ,Telescopium telescopium ,Tonnidae ,Cerithidea cingulata ,Natica ,Cerithidea ,biology.organism_classification ,Cypraeidae - Abstract
Gastropoda merupakan keong yang bernilai ekonomis tinggi karena cangkangnya diambil sebagai bahan untuk perhiasan dan cinderamata, sedangkan dagingnya merupakan makanan yang lezat. Beberapa jenis keong yang bernilai ekonomis diantaranya dari famili Strombidae, Cypraeidae, Olividae, Conidae, dan Tonnidae. Mempelajari pentingnya manfaat Gastropoda, maka diperlukan adanya kajian tentang hewan tersebut. Oleh karena itu peneliti tertarik untuk melakukan penelitian mengenai hewan Gastropoda yang meliputi jenis dan kelimpahan gastropoda di perairan Kota Bengkulu khususnya di Pantai Teluk Sepang Kota Bengkulu. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan menggunakan transek 1x1 meter. Data yang diukur berupa data identifikasi dan data kelimpahan Gastropoda. Berdasarkan hasil penelitian, terdapat sembilan jenis Gastropoda dengan kelimpahan yaitu 216 ind/m2 Cerithidea cingulata, 7 ind/m² Natica gualteriana, 3 ind/m² Trochusconus, 8 ind/m² Turbo chrysostomus, 7 ind/m2 Telescopium telescopium, 9 ind/m2 Strombus labiatus, 162 ind/m2 Cerithidea obtuse, 3 ind/m2 Vexillum rugosum, dan 164 ind/m2 Cerithide aquadrata. Kata kunci: Gastropoda, Pantai Teluk Sepang, identifikasi, Moluska
- Published
- 2021