1. Meningkatkan Minat Belajar Siswa Di MI Amaliyah Desa Sukakarya Melalui Sosialisasi Pengelolaan Kelas Dengan Metode Dan Media Pembelajaran Kreatif
- Author
-
Uswatun Khasanah, Siti, Sukoyati, Mirna, Chunju Nurannisa, Erika, Rasmitadila, Uswatun Khasanah, Siti, Sukoyati, Mirna, Chunju Nurannisa, Erika, and Rasmitadila
- Abstract
Tujuan dari program pengabdian ini adalah mengatasi permasalahan yang dihadapi oleh mitra. Permasalahan spesifik yang dihadapi adalah kurangnya pengetahuan para guru di MI Amaliyah Dusun Cijulang, Desa Sukakarya, tentang pengelolaan kelas dengan metode dan media pembelajaran kreatif. Hal ini mengakibatkan kurangnya semangat belajar siswa di MI Amaliyah. Metode pelaksanaan program pengabdian ini secara garis besar adalah dengan menggunakan penelitian tindakan (Action Research). Tindakan yang diambil oleh tim KKN-T adalah melaksanakan sosialisasi mengenai pengelolaan kelas dengan metode dan media pembelajaran kreatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Evaluasi efektivitas pelatihan dilakukan melalui dua penilaian, yaitu evaluasi melalui observasi langsung dan evaluasi berdasarkan hasil belajar siswa. Hasil evaluasi program pengabdian ini menunjukkan peningkatan kemampuan para guru di MI Amaliyah dalam merancang pembelajaran yang kreatif dan menarik. Mereka juga lebih terampil dalam menggunakan teknologi dalam proses belajar mengajar, yang pada akhirnya dapat meningkatkan kreativitas siswa, partisipasi, motivasi belajar, dan perubahan sikap.
- Published
- 2024